
Penjabat Gubernur Sulsel Hadiri HUT ke-56 PT Vale Indonesia, Sampaikan Pesan Penting untuk Masyarakat Luwu Timur
VIDEO :Luwu Timur, 3 Agustus 2024 – Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. Zudan Arif Fakrulloh, menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-56 PT Vale Indonesia yang berlangsung meriah pada Sabtu malam. Dalam acara tersebut, Prof..Zudan menyampaikan pesan penting bagi PT Vale Indonesia dan masyarakat Kabupaten Luwu Timur.
Dalam sambutannya, Prof. Zudan menekankan pentingnya kebersamaan dan saling menjaga antara perusahaan dan masyarakat setempat. "Kepada seluruh masyarakat Luwu Timur, titip jaga PT Vale Indonesia. Juga untuk PT Vale, jaga masyarakat Luwu Timur. Kita saling menjaga, saling melindungi," pesan Prof. Zudan.
Prof. Zudan juga mengajak seluruh masyarakat Luwu Timur untuk mendoakan agar PT Vale Indonesia terus maju dan mendapatkan keuntungan, namun tetap memperhatikan kelestarian alam. "Selamat ulang tahun PT Vale Indonesia, ulang tahun yang ke-56. Mari kita doakan PT Vale terus maju, Aamiin. Semakin Lestari, Aamiin. Semakin banyak untungnya, Aamiin," tuturnya.
Sementara itu, Bupati Luwu Timur, Budiman, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada manajemen PT Vale Indonesia atas sumbangsih dan dukungan yang diberikan kepada masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Luwu Timur. Menurut Budiman, usia 56 tahun ini membuktikan bahwa ada hubungan yang baik antara pemerintah dengan PT Vale Indonesia. "Untuk itu, mari kita jaga sama-sama," ajak Budiman.
Atas nama Pemerintah Kabupaten Luwu Timur, Budiman mengucapkan selamat ulang tahun PT Vale Indonesia yang ke-56 tahun. "Tetap kita bersinergi, tetap kita berkolaborasi untuk kemajuan daerah Kabupaten Luwu Timur khususnya dan tentu Indonesia pada umumnya," harapnya.
Acara tersebut dihadiri oleh berbagai kalangan, termasuk para pejabat daerah, karyawan PT Vale Indonesia, dan masyarakat sekitar. Peringatan HUT ini tidak hanya menjadi momen refleksi bagi PT Vale Indonesia, tetapi juga sebagai ajang mempererat hubungan antara perusahaan dan masyarakat Luwu Timur.
PT Vale Indonesia telah beroperasi selama 56 tahun dan berperan penting dalam perekonomian daerah. Dukungan dan kebersamaan antara perusahaan dan masyarakat diharapkan terus terjaga demi kesejahteraan bersama.