DPMD Sulsel
  • Beranda
  • Profil
    • Visi Misi
    • Tugas Pokok dan Fungsi
    • Profil Pimpinan
    • Struktur Organisasi
    • Sumber Daya Manusia
  • Informasi Publik
    • Dokumen Perencanaan
    • Peraturan & Regulasi
  • Interaktif
    • LAPOR!
    • Whistleblowing System
  • Kontak
image

Optimalisasi Program Kerja PKK: Mewujudkan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga

22 Mei 2024 266 read Bidang
VIDEO :

Dalam rangka pemantapan program kerja TP PKK Prov. SulSel, maka TP PKK Prov. SulSel melaksanakan rapat Pengurus bersama OPD Pembina yang bersinergi dan mendukung program-program PKK. 

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Provinsi Sulawesi Selatan merupakan salah satu OPD Pembina yang program kegiatannya bersinergi dan mendukung TP PKK Prov. SulSel.

Rapat Pemantapan dipimpin langsung oleh Pj Ketua TP PKK Provinsi Sulawesi Selatan Ibu Ninuk Triyanti Zudan. Dalam arahannya Ibu Pj Ketua menyampaikan bahwa peran TP PKK Provinsi adalah melakukan pembinaan dan pemantauan terhadap pengurus dan kader PKK yang terdapat di kabupaten/kota sampai ke tingkat desa dalam pelaksanaan 10 Program Pokok PKK. Pembinaan tersebut dapat dilakukan melalui kegiatan supervisi, monitoring, evaluasi dan pelaporan (SMEP) yang merupakan agenda rutin TP PKK Prov. SulSel. TP PKK Prov. SulSel hendaknya lebih banyak melakukan koordinasi dengan TP PKK Kabupaten/Kota, dan juga membangun mitra bersama stakeholder terkait. Ibu Pj Ketua juga menyampaikan apresiasi kepada OPD yang telah bersinergi dalam mensukseskan program dan kegiatan TP PKK Prov. SulSel termasuk Dinas PMD Prov. SulSel.

Dalam rapat pemantapan tersebut, Plh. Kepala Dinas PMD Prov. SulSel Dr. Jayadi Nas menyampaikan program kegiatan Dinas PMD yang bersinergi dengan TP PKK Prov. SulSel. Kegiatan yang bersinergi dengan TP PKK Prov. SulSel antara lain dalam penanganan stunting dan gizi buruk, terdapat kegiatan bantuan makanan tambahan bagi Rumah Gizi PKK dan Posyandu. Selain pemberian makanan tambahan, ada pula pendampingan dan pembinaan bagi pengelola rumah gizi dan posyandu.

Dinas PMD juga memfasilitasi TP PKK Prov. SulSel dalam penyelenggaraan Pameran. Pada bulan Ramadhan yang lalu, telah dilaksanakan Pameran PKK dan Ramadhan Festive selama 7 (tujuh) hari yang memfasilitasi UMKM dan UP2K binaan TP PKK untuk memperkenalkan dan memasarkan produk-produknya kepada Masyarakat. Pameran berikutnya, Dinas PMD Prov. SulSel bersama TP PKK Prov. SulSel akan melaksanakan Pameran Gelari Pelangi yang melibatkan TP PKK 24 kabupaten/kota dalam memperkenalkan produk-produk UP2K dan UMKM binaan PKK, lokasi pameran di pusat perbelanjaan atau Mall agar jangkauan sosialisasi dan pemasarannya dapat lebih luas.

Untuk meningkatkan kapasitas pengurus TP PKK, Dinas PMD juga telah memfasilitasi peningkatan kapasitas 10 Program Pokok PKK bagi setiap Pokja. (Valnsky)


BIDANG
  • POPULER
  • TERKINI
  • Jalur Strategis Pemberdayaan Masyarakat
    10 Apr 2024
  • FGD Penyusunan Kebijakan
    09 Apr 2024
  • DPMD Provinsi Sulsel Dorong Kerjasama Sama Antar Desa
    17 Jan 2023
  • Bupati Berau Kagum Akan Kebersihan Desa Poleonro
    14 Feb 2020
  • Rapat Program dan Kegiatan APBDP T.A 2023
    14 Feb 2023
  • Rapat Koordinasi Penyusunan Usulan Program Prioritas Urusan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa dalam Rangka RPJMD Provinsi Sulawesi Selatan 2025-2029
    17 Mar 2025
  • Wakil Gubernur Sulsel Terima Audiensi Kepala BKKBN Sulsel Terkait Percepatan Penurunan Stunting
    12 Mar 2025
  • Rapat Koordinasi Efisiensi Belanja APBN dan APBD 2025 di Sulawesi Selatan
    05 Mar 2025
  • Efisiensi Anggaran Belanja Daerah Provinsi Sulawesi Selatan: Gubernur Pimpin Langsung Relokasi APBD
    03 Mar 2025
  • Kunjungan Kerja Komisi I DPRD Sulbar ke Dinas PMD Sulsel: Konsultasi Program Strategis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
    27 Feb 2025

Arsip Berita Bidang

  • Bidang I 14
  • Bidang II 14
  • Sekretariat 14
  • ARSIP SELURUHNYA 2
Get in Touch

Keberadaan website ini kiranya masyarakat dapat mengetahui seluruh informasi sekaligus publikasi kegiatan yang dilaksanakan Dinas Pemberdayaan Masyarat dan Desa - Provinsi Sulawesi Selatan. Kritik dan saran kami harapkan, semoga Website ini memberikan manfaat bagi kita semua.

Diskominfo Takalar

PENGUJUNG

KONTAK

  • Jalan -
  • Whatsapp xxx
  • Email: admin@dpmdsulsel.com

Dinas Pemberdayaan Masyarat dan Desa - Provinsi Sulawesi Selatan © Copyright 2024. All Rights Reserved.